Sete Gibernau Sebut Marc Marquez Masih Menjadi Role Model Banyak Pembalap

Admin

GPMandalika
- Mantan pembalap MotoGP Sete Gibernau menegaskan kehadiran Marc Marquez sangat dinantikan karena masih menjadi tolok ukur banyak pembalap.

Andalan Tim Repsol Honda tersebut harus menepi sementara pada musim ini karena harus menjalani pemulihan setelah operasi keempat lengan kanannya demi memperbaiki posisi tulang.

Operasi tersebut dilakukan setelah mengganti tim dokter dan menganggap sebagai keputusan terbaik demi menghilangkan rasa tidak nyaman ketika berada di atas motor.

Setelah beberapa pekan usai operasi di Amerika Serikat, Marc Marquez sudah terlihat mulai beraktivitas kembali. Bahkan, The Baby Alien mulai berlatih kebugaran lagi seperti yang ditunjukkannya dalam media sosial.

Gibernau yang terus memperhatikan Marc Marquez, meyakini pembalap asal Spanyol itu akan membuat keputusan yang tepat untuk menilai dirinya sendiri waktu terbaik untuk kembali ke trek.

“Marc menjalani operasi ini dengan cara yang berbeda. Dia tidak menutupinya, dia memperlihatkannya,” kata Gibernau seperti dilansir Motosan.

“Sebelumnya… entahlah, mungkin sekarang kita melihat lebih jauh. Tapi sepertinya Marc tidak takut untuk menunjukkan apa yang dia miliki, untuk mengatakan ‘Inilah yang ada’.

“Saya melihat sesuatu yang berbeda dan saya ingin melihat seberapa besar dampak operasi ini setelah dia pulih.”

Menghilangnya Marc Marquez dari MotoGP sebenarnya memberikan kesempatan kepada pembalap lain untuk menunjukkan kemampuannya. Tetapi, saat ini mereka tidak memiliki acuan pembalap terbaik di kejuaraan.

Sete Gibernau melihat kehadiran Marquez sangat penting, karena menurutnya pembalap berusia 29 tahun itu masih menjadi yang terbaik di trek.

“Kejuaraan membutuhkan dia dan sebagian pembalap juga seperti itu, karena dia merupakan referensi terbaik saat ini,” ujarnya.

“Baik Fabio (Quartararo), Pecco (Bagnaia) dan Aleix (Espargaro), selalu memikirkan Marc. Dua masih menjadi tolok ukur dan semua orang ingin bertarung dengannya.”

Melihat perkembangan Marc Marquez, Sete Gibernau merasa juara dunia enam kali MotoGP itu akan kembali lebih kuat. Tetapi, ia tak ingin Marquez memaksakan kondisinya dan kembali dalam keadaan fisik yang sudah benar-benar bugar.

“Marc sama seperti sebelumnya? Tidak. Marc yang berbeda akan hadir, dengan pengalaman baru dan itu mengharuskannya mengelola situasi yang baru,” ucapnya.

“Dia akan memiliki banyak kekhawatiran dan akan bergantung pada kondisi fisiknya untuk kembali tampil kuat. Marc juga perlu bekerja keras pada sisi mental.”

Komentar