Badut jadi Kaisar Lautan, Spoiler One Piece Chapter 1053: Bounty Luffy, Kid, dan Law Terungkap!!!

Admin


GPMandalika - Rilis beberapa jam lalu, berikut spoiler One Piece Chapter 1053 dari forum Reddit yang berisikan beberapa poin singkat terkait kelanjutan arc Wano.

Pada spoiler One Piece Chapter 1053 tersebut, termuat salah satu hal mengejutkan mengenai dua karakter yang akhirnya menyandang gelar Yonko, menggantikan Kaido dan Big Mom.

Hal paling ditunggu oleh para penggemar, akhirnya muncul pada spoiler One Piece Chapter 1053 yakni dimunculkannya nilai Bounty baru milik Luffy.

Ternyata, meski Kid dan Law berhasil mengalahkan Big Mom yang menyandang gelar Kaisar sebelumnya, namun keduanya justru tidak mendapat gelar Yonko baru.

Justru ada karakter lain, yang sama sekali tidak diperlihatkan berkiprah selama arc Wano Kuni, sehingga hal tersebut akan terasa konyol untuk diterima.

- Buggy menjadi Yonko (kaisar lautan) baru

- Diperlihatkannya Bounty Luffy yang baru, namun untuk kru Topi Jerami masih belum diketahui.

- Ada pengumuman bahwa Luffy dan Buggy sebagai Yonko yang baru, Kid dan Law tidak termasuk di dalam sistem kaisar lautan.

- Luffy, Kid dan Law diperlihatkan memiliki jumlah Bounty yang sama besarnya.

- Sementara Bounty Buggy yang diberi gelar sebagai Yonko masih belum terungkap, begitu juga dengan Bounty seluruh anggota Topo Jerami selain Luffy.

- Arc Wano Kuni masih belum berakhir.

Upate informasi terkait spoiler One Piece Chapter 1053, akan dirilis di sepanjang minggu ini.

Selepas One Piece Chapter 1053 rilis, hiatus (libur) akan diberlakukan selama satu bulan, mulai dari 24 Juni - 25 Juli 2022.

Itu tadi beberapa uraian singkat yang termuat dalam bocoran spoiler One Piece Chapter 1053 dari forum Reddit.

Sepertinya dengan menyatakan bahwa Buggy sebagai Yonko baru, Eiichiro Oda kembali ingin memberi hal tak terduga pada para pembacanya.

Dengan demikian, akan banyak bajak laut yang kemungkinan juga akan menjadikan Buggy sebagai target utama untuk di kudeta dari gelar tersebut.

Sementara Kid dan Law notabene lebih pantas jika diukur dari segi kekuatan untuk menyandang gelar Yonko, justru tidak dinyatakan sebagai kaisar yang baru.

Lantas bagaimanakah reaksi, serta rencana apa yang selanjutnya dilakukan oleh Kid dan Law?

Nantikan update terbaru seputar spoiler One Piece Chapter 1053 pada artikel-artikel mendatang.***

Komentar